Sabtu, 07 Maret 2009

Menelusuri Air Terjun Semirah Merambang


Mempesona, Miliki Tujuh Tingkat Air Terjun

Sanggau,- POTENSI wisata air terjun Semirah Merambang, merupakan salah satu dari potensi wisata alam yang memiliki pesona alam yang menarik. Air terjun dengan tujuh tingkatan air yang terjun secara estafet ini terletak di Gunung Merambang, masih termasuk wilayah kedesan Tinting Boyok, kecamatan Sekadau Hulu, sekitar 26 kilometer dari Kota Sekadau.

"Ada tujuh tingkat air terjun di bukit ini, yang setiap air terjun dari tingkat ke tingkat mulai dari puncak gunung sampai ke kaki gunung mencapai 600 meter," kata Kades Tintinting Boyok, Protasius Andi.

Tidak hanya pesona gemercik air yang terhempas di lubuk, yang seakan menjadi tempat persinggahan serta penampungan sementara air yang terjun dari tingkat yang satu ketingkat yang lain dibawahnya saja yang menambah suasana alami di wisata air terjun ini. Tetapi, rimbunnya huta perawan di gunung ini yang didominasi pepohonan durian dan tengkawang yang menjadi maskot Kalbar tumbuh menjulang perkasa di bukit tersebut, semakin menyejukan hati bagi setiap pengunjung yang datang ditempat ini, "Warga masyarakat dilarang membuka lahan untuk berladang di bukit ini," ujar R.Lias Kadus Belandung, didampingi Akim DS dari LSM Gemas.

Air terjun yang tampak dari kejauhan berwarna kombinasi merah dan cokelat ini, juga seakan ingin mengungkapkan misteri apa gerangan dibalik warna yang berbeda dengan warna air umumnya,bening. Tidak hanya itu saja pesona yang ditebarkan, bila kita berada dipuncak bukit kota Sekadau akan terpantau dengan jelasa dari ketinggian tersebut, kata Akim DS menambahkan.

Kabupaten Sekadau banyak memiliki potensi wisata yang potensial dikembangankan dan diharapkn bisa memberikan sumbangannya untuk menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) kabupaten pecahan Sanggau ini. Potensi wisata tersebut tidak saja berupa potensi wisata budaya dan potensi wisata yang bernilai historis bagi peradaban manusia dimuka bumi ini. Tetapi, didaerah-daerah yang ada di Kabupaten baru ini terdapat banyak potensi wisata alam yang disyukuri sebagai nikmat dan berkat dari Yang Maha Kuasa bagi masyarakat didaerah ini khususnya. Karena, selain memiliki keindahan dan memiliki pesona alam sebagai wajud keagungan Sang Pencipta, kondoisi alam yang memberikan rasa kesejukan jiwa ini juga memberikan mafaat bagi masyarakat yang ada di sekitarnya. Misalnya, ketersediaan air baku yang layak bagi masyarakat, dan suatu tempat yang kaya akan hasil hutan yang begitu di perlukan oleh masyarakat setempat.

Potensi-potensi wisata alam ini diharapkan tidak saja memberikan sumbangsihnya melalui pemanfatan langsung oleh msyarakat sekitar, tetapi juga diharapkan menjadi aset daerah yahg bisa memberikan peningkatan terhadap pendapatan daerah. Tentunya, ini akan mensejahterakan masyarakat luas yang ad didaerah kabupaten ini. Singkatnya manfaat potensi tersebut tidak hanya dirasakan oleh masyarakat setempat saja, tetapi masyarakat Sekadau secara umum melalui kontribusi wisata yang diberikannya.

Daerah kabupaten lain yang memiliki objek wisata sentral, apik dan menawan, memiliki income yang cukup signifikan bagi daerahnya. Untuk dapat mencapai semuanya itu, tentu saja ada upaya-upaya yang harus dilakukan oleh Pemerintah Daerah, dengan memberdayakan potensi tersebut menjadi sebuah objek wisata refresentaif dalam usaha untuk mendatangkan peningkatan pendapatan bagi daerah.

Diakui memang, untuk bisa mewujudkan semua itu tidak semudah membalik telapak tangan dengan gerakan reflek, dan tidak semudah mengumbar kata-kata. Tetapi perlu tahapan-tahapan yang matang dan kerjasama yang salin bersinergi di antara stake holders yang ada. Dibutuhkan suatu persamaan persepsi untuk bisa mengarahkan arah pengembangan objek wisata yang potensial. Pemerintah perlu mengadakan kajian-kajian teknis bekerjasama dengan elemenmasyarakat untuk usaha tersebut. Sehingga dengan satu pemahaman dan persepsi yang saling bersinergi, serta dengan data-data dan fakta pendukung, realisasinya mungkin akan bisa diupayakan

by pontianak post

Info untuk kenyamanan perjalanan wisata anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar